Bakti sosial (Baksos) merupakan kegiatan sosial kemanusiaan antar sesama manusia. Bakti sosial menjadi salah satu kegiatan yang mengajarkan siswa untuk melatih rasa kemanusiaan. Adanya kegiatan bakti sosial memberikan pelajaran bagi siswa untuk menumbuhkan empati siswa terhadap sesama manusia.
SMK Miftahul Huda Rawalo melakukan kegiatan baksos yang dilakukan di 2 desa, yaitu Desa Sidamulih dan Desa Karangmangu dengan total penerima baksos 38 orang. Di Desa Sidamulih sendiri penerima baksosnya sebesar 28 orang dan 10 orang di Desa Karangmangu. Kegiatan bansos ini di ikuti oleh perwakilan osis, perwakilan siswa baru dan guru.
Sedangkan, siswa lainnya mengikuti istighosah yang dipimpin oleh Bapak Ali Mustofa, S.Pd.I. Istighosah merupakan kegiatan berdo'a yang bertujuan untuk dapat melenyapkan kesulitan dan menolong seseorang dari marabahaya. Secara bahasa, istighosah berasal dari kata al-ghouts yang berarti pertolongan.
Biasanya acara ini dilakukan tahunan oleh SMK Miftahul Huda Rawalo dan bertepatan dengan siswa baru. Hal ini bertujuan untuk memanjatkan do'a agar seluruh keluarga besar SMK Miftahul Huda Rawalo di berikan pertolongan dan memudahkan serta melancarkan segala kegiatan di SMK Miftahul Huda Rawalo.
(Kegiatan Istighosah Siswa dan Guru SMK Miftahul Huda Rawalo)