Kegiatan kunjungan industri ini, menjadi kesempataan yang berharga bagi siswa siswi SMK Miftahul Huda Rawalo. Mengingat pada kegiatan ini siswa siswi dapat melihat dan mengamati secara langsung dari sebuah perusahaan yang sedang beroperasi dan bekerja. Siswa siswi SMK Miftahul Huda Rawalo juga diberikan sebuah gambaran tentang suatu pekerjaan di bidang keahlian mereka masing-masing. Kunjungan industri ini juga nantinya akan berdampak positif kepada siswa siswi di kemudian hari. Termasuk dalam PKL yang akan dilaksanakan tahun depan.
Kegiatan kunjungan industri di SMK Miftahul Huda Rawalo memilih area Jakarta - Bandung sebagai tempat untuk melaksanakan kunjungan industri. Adapun tempat yang nantinya akan di kunjungi diantaranya adalah perusahaan TV Bandung, Industri PT. Pudak, Tahadus Binnikmat di Floating market, dan Cibaduyut. Selain itu, dari SMK Miftahul Huda Rawalo juga mendatangi ke tempat Masjid Al Jabbar Bandung dan Makam Sunan Gunung Jati Cirebon sebagai bentuk keseimbangan dalam menuntut ilmu dan agama.
Siswa siswi mulai berangkat untuk melaksanakan kunjungan industri pada tanggal 10 Februari 2025 pada pukul 16.00 WIB. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan berdo'a bersama dan melakukan perjalanan. Perjalanan kunjungan industri dilakukan dengan menggunakan biro terpercaya dan sudah bekerjasama dengan SMK Miftahul Huda Rawalo. Dari segi konsumsi juga dapat dikatakan terjamin mengingat siswa siswi memperoleh makan malam di tanggal 10 Februari 2025 dan pada tanggal 11 Februari 2025 mendapatkan konsumsi 3 kali sehari pagi, siang dan malam.